Sabtu, 04 Mei 2013 1 comments

Fitur-Fitur Unggulan Samsung Galaxy S4 (Bi Ss 2013)



Selain dilengkapi dengan spesifikasi yang mumpuni, Samsung mempersenjatai produk ini dengan berbagai fitur baru dari segi aplikasi, seperti S Translator, Air Gestures, Smart Pause, Smart Scroll, dan S Health. Berikut ini beberapa penjelasan fitur Galaxy S4, seperti dikutip dari The Verge, yaitu : 

1. S Translator

Seperti namanya, fitur ini mampu menerjemahkan berbagai pesan yang terdapat di email, SMS, dan layanan chatting ChatOn. Total, layanan ini mendukung 10 bahasa. 


2. Air Gestures
Fitur tersebut mengizinkan penggunanya untuk menggulirkan layar, tanpa harus menyentuh layar. Cukup taruh jari tidak jauh dari layar, sapukan jari, kemudian layar secara otomatis akan berpindah.

Fitur ini mirip dengan yang dimiliki oleh keluarga Galaxy Note. Bedanya, si pengguna tidak membutuhkan stylus S Pen untuk melakukan fitur ini di Samsung Galaxy S4.

3. Smart Pause
Fitur yang satu ini mendeteksi mata penggunanya. Fitur tersebut mampu menghentikan untuk sementara (pause) video yang ditonton, apabila pengguna sedang menatap atau melihat ke arah lain.

4. Smart Scroll
Informasi mengenai fitur Smart Scroll sempat bocor sebelum Samsung Galaxy S4 resmi diperkenalkan. Fitur tersebut mengizinkan penggunanya untuk menentukan ke mana layar akan bergulir hanya dengan menggunakan mata. Sebagai contoh, saat pengguna sedang membaca sebuah artikel dan pandangan mata mereka berada di ujungnya, aplikasi canggih ini secara otomatis akan menggulirkan layar ke bawah untuk menampilkan paragraf selanjutnya.

5. S Health

Fitur tersebut akan membantu pengguna untuk memonitor kesehatannya. Galaxy S4 dapat dihubungkan dengan berbagai alat kesehatan untuk memantau berat badan, tekanan darah, dan juga detak jantung.
Galaxy S4 sendiri sudah dilengkapi dengan pedometer yang dapat membantu penggunanya untuk menghitung jumlah langkah setiap harinya.

6. Group Play
Ada berbagai fungsi yang ditawarkan oleh fitur ini. Pengguna dapat melakukan sinkronisasi lagu dan foto antar sesama pengguna Galaxy S4 melalui fitur tersebut.  Pengguna juga dapat bermain game multiplayer, selama aplikasi game mendukungnya. Pada saat peluncuran produk tersebut, sudah ada dua game yang sudah mendukung fitur ini, yaitu Asphalt 7 dan Gun Bros 2.

7. Dual Camera
Pengguna dapat merekam video atau mengambil gambar dengan menggunakan dua kamera sekaligus yang terdapat di Samsung Galaxy S4.

sumber :

 

 
 
 
Sabtu, 04 Mei 2013 0 comments

FIREFOX OS (BI SS 2013)



Mozilla, baru-baru ini dalam pembukaan konferensi pers telah menyiarkan hajatan besar yaitu Mobile World Congress yang diadakan di Barcelona, Spanyol dengan mengumumkan hasil besutan mereka untuk turut bersaing dalam pasar global smartphone. Besutan itu adalah sebuah platform sistem operasi baru yang berbasis browser web handal buatan mereka yaitu Firefox. Dengan nama Firefox OS, Mozilla menyatakan telah menjajaki rencana kerjasama dengan banyak pengembang dan juga terutama operator ataupun penyedia layanan telekomunikasi besar dari beberapa perusahaan diseluruh dunia. Beberapa perusahaan tersebut adalah America Movil, China Unicom, Deutsche Telecom, Etisalat, Hutchison Three Group, Qtel, SingTel, Smart, Sprint, Telefonica, dan banyak lagi. Bahkan untuk pengembangan lebih lanjut dari sisi hardware, tidak kepalang tanggung Mozilla juga telah melakukan kerjasama dengan beberapa vendor terkemuka seperti LG, ZTE dan Alcatel. Ada kemungkinan ditahun ini juga Huawei akan segera turut berkecimpung dengan mereka. Sebagaimana diberitakan diportalnya, mozilla juga mengatakan kemungkinan besar perangkat pertama dengan OS besutan mereka tersebut akan segera tersedia tahun ini juga di Brazil, Colombia, Hungaria, Mexico, Montenegro, Polandia, Serbia, Spain dan Venezuela.
Sebelumnya, dalam hajatan besar Consumer Electronic Show 2013 bulan Januari lalu yang berlangsung di Las Vegas, Amerika, telah banyak isu dan bocoran-bocoran yang beredar mengenai besutan Mozilla ini. Selain Mozilla, juga ada beberapa platform baru yang akan turut berkecimpung dalam ranah yang sama, seperti Samsung dengan OS Tizen, lalu Canonical dengan Ubuntu yang juga segera merilis OS nya untuk Smartphone. Pastinya tahun ini mungkin akan semakin seru dengan kehadiran mereka semua. Diharapkan tentunya semua membawa kemudahan dan terutama untuk beberapa kalangan adalah “keterjangkauan” secara harga dan biaya lisensinya.
Mozilla dalam konferensi persnya juga telah menyatakan dengan jelas bahwa Firefox OS adalah platform dengan sistem terbuka (open source) yang bebas untuk didistribusikan dan dikembangkan lebih lanjut. Bagi para developer yang ingin turut berkecimpung dalam pengembangan aplikasinya, Mozilla juga telah menyiapkan portal dan toko aplikasi khususnya (Firefox Marketplace) yang nanti akan juga berfungsi sebagaimana Android dengan Google Play ataupun Apple (iPad/iPhone/Mac) dengan iStore. Dengan keterbukaan tersebut, Mozilla mengharapkan dapat membuat harga yang nantinya ditetapkan bersama perangkat akan jauh lebih terjangkau.
Kelebihan dari Firefox OS ini, sebagaimana dijelaskan oleh Mozilla, selain keterbukaan sumber adalah juga penekanan pada kebebasan bagi pengguna yang memungkinkan mereka untuk tetap dapat berkomunikasi dan berinteraksi  dimanapun dengan ID dan Akunnya (nomer telpon/selularnya) tanpa tergantung dari perangkat, selama bisa menggunakan browser Firefox diperangkat apapun, baik dismartphone, tablet, komputer jinjing (laptop/notebook/netbook), ataupun komputer dirumah dan dikantor. Jadi pengguna yang sering bepergian keluar negeri sekalipun akan tetap dapat menggunakan ID, akun dan nomer telephone yang sama untuk berkomunikasi. Mozilla menyebut hal ini sebagai kebebasan akses universal yang secara teknologi kini sudah dapat diterapkan, tinggal pengembangan lebih lanjut dalam hal keamanan dan ketersediaan layanan secara lokal yang bergantung pada operator setempat, terutama mengenai jalur akses data internet.
Firefox OS besutan Mozilla ini adalah OS dengan platform terbuka yang dibangun diatas kerangka standard HTML5, tentunya bagi para pengembang hal ini akan memudahkan mereka dalam membangun aplikasinya, terutama bagi mereka web developer yang tentunya sudah tidak asing dengan HTML5 dan CSS3. Selain itu berbanding dengan aplikasi lain yang dikonfigurasi secara native diatas OS lainnya. Mozilla mengatakan bahwa aplikasi-aplikasi di Firefox OS akan berjalan lebih cepat dan tidak memberatkan sistem. Otomatis hal ini tentunya juga membuat tuntutan hardware yang lebih ringan dan terjangkau.
Memang dalam beberapa analisa dan prediksi, kemungkinan bahwa OS besutan Mozilla ini akan sukses masih jauh dari keyakinan untuk bersaing dengan kebesaran Android dan Apple saat ini. Namun demikian dari gambaran yang kita dapatkan, bahwasanya Platform ini akan membuat paket harga perangkat yang jauh lebih terjangkau tentunya membuat besar harapan kita untuk mendapatkan perangkat yang handal, terjangkau dan didukung luas oleh nama-nama besar yang sudah tidak asing. Dari pengumuman Mozilla, tertangkap beberapa nama yang tidak asing seperti Hutchinson Three Group dan Smart. Bukan tidak mungkin tahun ini perangkat smartphone dengan Firefox OS sudah tersedia di Indonesia dan dibundling oleh mereka dengan harga yang sangat terjangkau, terutama menengah kebawah yamng merupakan pasar terbesar negeri kita ini.
Untuk lebih jelasnya mengenai detil dan liputan mengenai Firefox OS besutan Mozilla ini dapat diikuti dari berbagai media teknologi online seperti Engadget, TechCrunch, Gizmodo, Lifehackers, Arstechnica, dll.

Sumber : 
http://teknologi.kompasiana.com/gadget/2013/02/25/firefox-os-platform-smartphone-baru-2013-537864.html
Sabtu, 04 Mei 2013 0 comments

Dampak Konflik Korea Pada Bursa Saham (Bi Ss 2013)



Bursa saham utama Korea Selatan, membukukan kejatuhan terbesar dalam waktu sehari. Kejatuhan yang paling buruk dalam kurun waktu empat bulan terakhir mengakibatkan eskalasi ancaman dari pihak Korea Utara dan penutupan kawasan industri Kaesong sehari sebelumnya. 
Indeks patokan KOSPI merosot 1,2 persen dan ditutup pada level 1.959,45 yang merupakan kerugian harian terbesar sejak 15 November tahun lalu. Indeks sempat terjun ke posisi paling rendah 1.938,89 saat tersiar kabar bahwa pekerja asal Korea Selatan (Korsel) diperintahakan keluar dari areal industri Kaesong oleh militer Korea Utara (Korut). Akan tetapi, indeks kembali menanjak setelah ada konfirmasi bahwa berita tersebut tidaklah benar.
Kawasan industri Kaesong didirikan oleh pemerintahan Seoul di dalam wilayah Korut, tepatnya sekitar 10 kilometer dari batasan di kedua negara. Di kawasan tersebut berdiri sekitar 120 perusahaan Korsel yang mempekerjakan 53.000 tenaga Korut. Industri ini didirikan sejak tahun 2004, sepanjang perjalanan sejarahnya, kawasan ini tidak pernah terusik oleh naik turunnya oleh politik dan militer di Semenanjung Korea, yang faktanya tidak pernah benar-benar bebas dari situasi “keadaan perang”. Oleh sebab itu, industri Kaesong dianggap sebagai simbol paling akhir dari kerja sama antar Korea.
Namun, blokade oleh militer Korut tidak membuat pertahanan Kaesong jebol. Sehari setelah pemblokadean, sekitar 600 manajer asal Korsel, dari total 860 orang, memilih tetap bertahan di lokasi-lokasi pabrik Kaesong. Meski mereka diizinkan meninggalkan wilayah industri dan kembali ke Selatan oleh pihak militer Korut, para manajer itu memilih bertahan bersama para pekerja mereka. 
Kim Won Soo, manajer pabrik sepatu Kaesong, mengatakan saat ini pabriknya kekurangan pasokan bahan untuk lini rakitan. Mereka terpaksa menghentikan produksinya karena benar-benar sudah tidak ada bahan baku. Tidak hanya itu, bahan makanan juga yang sudah semakin menipis di beberapa supermarket lokal di sebagian daerah. Sementara itu, para manajer, pekerja, dan sopir berbaur serta bergerombol mendiskusikan situasi yang masih bergejolak. Hal yang paling mereka cemaskan adalah bagaimana dan berapa lama lagi 123 pabrik di Kaesong bisa tetap bertahan untuk beroperasi.
Kawasan industri Kaesong dapat menelan investasi senilai 800 juta dollar AS yang ditanamkan oleh para pengusaha-pengusaha Korsel. Dari kawasan ini mengalir devisa senilai 800 juta dollar AS per tahun bagi Korut dalam bentuk gaji yang diterima oleh para pegawainya.
Sumber : www.kompas.com